• Jelajahi

    Copyright © Restorasi Indonesia
    Inspirasi Perubahan

    Kanal Video

    Diskusi Publik KPU Karawang Bahas "Afirmasi Perempuan dalam Politik Elektoral"

    Minggu, 28 Juli 2024

     


    Akademisi Unsika, Weni Adityasning Arindawati, SIP, MA.


    Restoradi.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang menggelar Diskusi Publik yang memfokuskan tema "Afirmasi Perempuan dalam Politik Elektoral". 


    Acara yang digelar di Alam Ceria, Jalan Suroto Kunto, Karawang Timur, Jawa Barat ini dihadiri oleh Ketua KPU Karawang, Mari Fitriana, serta narasumber akademisi dari Unsika, Weni Adityasning Arindawati, SIP, MA, Minggu, (28 /7/ 2024).


    Dalam diskusi tersebut, Weni Adityasning Arindawati, SIP, MA, menyoroti pentingnya partisipasi perempuan dalam politik, sambil menekankan bahwa kuota 30% bagi perempuan di ranah publik masih perlu ditingkatkan. 


    Ia juga menekankan pentingnya memilih dengan kesadaran tanpa terpengaruh politik uang, untuk menciptakan kepemimpinan yang berkualitas dan berkelanjutan.


    Diskusi ini merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran politik di kalangan perempuan dan mendorong partisipasi mereka dalam proses politik, dengan harapan dapat memilih pemimpin yang mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat Karawang. (Sarmin)




    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam

    Lentera Islam


    Rasulullah SAW bersabda ” Turunkanlah (datangkanlah) rezekimu (dari Allah) dengan mengeluarkan sedekah”. (HR Al-Baihaqi).

    Berita Terbaru

    pemerintahan

    +